Belajar Properti Bagi Pemula Mudah (100% Paham!)

Sejak trend investasi marak di Indonesia, berbagai jenis investasi banyak dijadikan sebagai pertimbangan. Salah satunya adalah investasi properti yang cocok untuk jangka panjang. Inilah yang kemudian membuat pebisnis tertarik untuk belajar properti terutama bagi pemula.

Jika dilihat lebih detail, bisnis dalam bidang properti sangat menguntungkan dan mudah karena tak perlu bersusah payah untuk menjalankannya. Meski demikian, masih ada persiapan, strategi, dan juga ujian wajib dihadapi. Pada intinya juga tidak berbeda jauh dengan mengelola bisnis yang lainnya.

3 Tipe Properti yang Cocok untuk Pemula

Properti sendiri terbagi dalam beberapa jenis atau tipe yang bisa dipilih sesuai keinginan. Masing-masing tentu memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Sehingga dalam hal ini pemula penting untuk belajar bisnis properti dengan baik dan lebih detail.

Tujuannya adalah untuk mengetahui investasi manakah yang lebih mudah dan menguntungkan bagi pemula. Namun juga harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada.

Berikut ini adalah beberapa jenis properti yang mempunyai prospek bagus dan mudah untuk dikelola oleh pemula, yaitu:

1. Hunian Keluarga

Hunian keluarga seperti rumah selalu menjadi kebutuhan pokok yang tak boleh dilewatkan. Apapun kondisi perekonomian yang dialami, masyarakat akan tetap membutuhkan yang namanya hunian untuk tempat tinggal.

Dengan adanya hunian sebagai tempat tinggal bersama keluarga, maka kehidupan keluarga akan lebih baik. Hal ini secara tidak langsung membuat investasi dalam bidang properti menjadi semakin besar.

Baca Juga  Apa Itu Investasi Jangka Panjang : Tujuan, Jenis, Strategi & Tips Investasi

Bahkan meskipun dalam kondisi yang normal sekalipun, hunian keluarga akan tetap tinggi peminatnya. Sehingga jenis properti yang satu ini sangat cocok untuk pemula yang baru masuk dalam dunia properti.

2. Perdagangan (Toko, Kios, dan Ruko)

Jenis belajar properti yang kedua adalah berupa perdagangan seperti toko, kios, dan ruko. Seperti yang diketahui, permintaan akan kios di Indonesia sekarang ini terus mengalami meningkat. Jadi semakin banyak ruko yang dikembangkan, mulai dari ruko yang ada pinggiran kota hingga di area kota.

Selain itu, ada juga ruko yang dibangun di sekitar perumahan yang pada umumnya dihuni oleh masyarakat dengan ekonomis tingkat menengah. Namun bagaimanapun kondisinya, ruko selalu menjadi pilihan bagi masyarakat yang berminat untuk membuka usaha dan tempat tinggal.

Ruko biasanya banyak disewa oleh perorangan, UKM, dan juga corporate. Semuanya banyak mengalokasikan budget yang dimiliki untuk menyewa ataupun membeli kios ataupun ruko.

3. Perkantoran

Pebisnis properti umumnya banyak yang melakukan investasi di gedung perkantoran. Alasannya cukup sederhana, properti dengan kebutuhan kantor seperti bangunan gedung mampu menghasilkan profit besar. Bahkan profitnya lebih besar jika dibandingkan dengan hunian keluarga ataupun ruko.

Hanya saja, untuk menjualnya membutuhkan strategi serta tips khusus. Jadi cukup susah dan tidak sembarang orang dapat berhasil dalam bidang yang satu ini. Namun, sebenarnya bukan menjadi masalah besar karena masih bisa belajar properti pemula agar berhasil dengan mudah.

 

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam artikel tutorial, insight, tips menarik seputar bisnis dan investasi langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan raih kesuksesan bersama kami!

Newsletter Form

 

Strategi Belajar Properti untuk Pemula

Setelah mengetahui tipe atau jenis properti yang bisa dipilih, sebaiknya ketahui juga mengenai strategi belajar properti yang cocok untuk pemula. Ada beberapa strategi yang harus dipelajari, antara lain sebagai berikut:

Baca Juga  Inilah Kumpulan Istilah Properti yang Wajib Diketahui & Dipahami!

1. Mencari Pengembang yang Terpercaya

Hal pertama kali yang bisa dilakukan yaitu mencari developer yang terbaik dan terpercaya. Jika sudah berhasil mendapatkan beberapa nama developer, lakukan validasi dengan cara melihat track-recordnya.

Ada beberapa faktor penting yang perlu dipertimbangkan untuk mendapat developer terbaik, yaitu:

  • Pengembang yang memiliki SDM berkualitas.
  • Berpengalaman dalam bidangnya, seperti sudah pernah menangani proyek besar dan mempunyai tingkat kesalahan yang sangat minim.
  • Melihat dari feedback dari para pelanggan atau klien yang sudah pernah ditangani sebelumnya.

2. Mencari Lokasi Properti  yang Baik

Saat menjalankan bisnis properti apapun itu, lokasi menjadi poin yang tak kalah penting untuk diperhatikan. Jangan sampai salah dalam memilih lokasi agar sesuai dengan target market yang ditentukan.

Seperti misalnya, jika ingin membangun atau memasarkan perumahan yang target marketnya masyarakat perkotaan (urban),  maka pastikan lokasi perumahan tersebut tidak jauh dengan pusat kota.

Akan lebih sempurna lagi jika lokasi perumahan tersebut tidak jauh dengan sarana transportasi publik, sekolah, rumah sakit, dan berbagai layanan publik yang penting lainnya.

3. Menyediakan Fasilitas yang Memadai

Strategi belajar properti selanjutnya untuk pemula yang selanjutnya adalah masalah fasilitas. Usahakan untuk selalu memberikan fasilitas yang cukup lengkap dan memadai untuk konsumen.

Berbagai hal ini akan sedikit membantu apabila lokasi properti tersebut terletak di lokasi yang kurang strategis. Ketersediaan atau kelengkapan fasilitas yang ada harus disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, sesuaikan juga dengan keinginan target market yang sudah ditentukan.

4. Promosi

Bisnis apapun sudah pasti membutuhkan yang namanya promosi online, baik promosi yang gratis ataupun berbayar. Promosi ini bisa dilakukan media sosial seperti Instagram, Facebook, dan lainnya.

Baca Juga  Airy Tutup, Apa yang Harus Dilakukan?

Promosi dalam hal ini memiliki beberapa tujuan, namun yang paling utama adalah untuk memperkenalkan kepada konsumen mengenai produk properti yang ditawarkan.

Jadi jangan sampai beranggapan jika setelah melakukan promosi secara besar-besaran, properti yang ditawarkan bisa langsung terjual habis. Ini karena kebanyakan orang akan membeli sesuatu karena terbukti memiliki kualitas terbaik.

Selain secara online, promosi juga bisa dilakukan secara langsung melalui pameran. Meskipun masih tergolong cara yang cukup konvensional, cara ini juga tidak ada salahnya untuk dicoba. Terutama untuk pemula yang masih membutuhkan banyak relasi.

Dengan cara seperti ini, akan semakin membuka peluang besar untuk berinteraksi dengan klien. Baik itu klien yang termasuk target pasar ataupun bukan.

5. Membuat Nomor Kontak yang Mudah untuk Dihubungi

Konsumen atau klien tidak memiliki banyak waktu untuk mencari informasi mengenai produk yang diinginkan. Terlebih jika konsumen tersebut juga berasal dari kalangan pengusaha atau pebisnis.

Jadi ketika mereka melihat penawaran yang menarik, biasanya mereka akan menghubungi langsung nomor kontak yang sudah tertera. Disamping itu, konsumen kebanyakan juga akan membatalkan pencarian informasi jika kontak tersebut sangat sulit untuk dihubungi.

Untuk nomor kontak ini sendiri bisa dicantumkan di beberapa tempat yang menjadi sarana promosi. Apakah itu di media sosial atau bisa juga langsung seperti brosur, banner, dan lain sebagainya.

6. Cermat Saat Menentukan Harga

Strategi yang terakhir yaitu selalu cermat saat menentukan harga. Apalagi harga properti sekarang ini sudah semakin bersaing. Jika masih pemula dan belum memiliki kredibilitas sama sekali maka hindari untuk memasang harga yang terlalu mahal.

Saat menentukan harga jual properti, penting untuk memperhatikan kualitas dari objek properti yang ditawarkan. Adapun objek-objek tersebut adalah sebagai berikut ini:

  • Luas tanah secara menyeluruh.
  • Kondisi bangunan atau properti.
  • Fasilitas yang disediakan oleh bangunan.
  • Akses lokasi apakah cukup strategis ataukah tidak.

Cara belajar properti dan strateginya di atas tidak terlalu sulit sehingga bisa dicoba langsung oleh pemula. Namun jika ingin mempelajari dunia properti secara lebih jelas sampai bisa berhasil maka bisa langsung kunjungi situs ini pipohargiyanto.com.

Share artikel ini apabila bermanfaat

Ingin dapat update terbaru dari saya? Masukan email Anda, saya akan update informasi terbaru ke email Anda secara berkala

Newsletter Form

Dapatkan Buku Properti Ko. Mo. Do.!

Anda bisa dapatkan di: